Any Questions?+6285100352668 or 081353046942 (8 AM - 9 PM)

Frequently Asked Questions

Frequently Asked Questions - Bali River Rafting

Berikut adalah beberapa pertanyaan yang paling umum dan jawabannya yang mungkin dapat membantu Anda. Jika Anda tidak dapat menemukan jawaban untuk pertanyaan Anda, jangan ragu untuk menghubungi kami.

 

1. Apakah saya perlu melakukan reservasi?

Ya, pemesanan terlebih dahulu diperlukan untuk memastikan persiapan dan pelayanan berjalan dengan baik. Sangat disarankan untuk memesan paling lambat 1 hari sebelumnya atau lebih awal lebih baik.

2. Sungai mana yang cocok dengan kami?

Banyak traveler yang bingung menentukan sungai mana yang bagus untuk diri mereka sendiri, jadi kunjungi halaman perbandingan berikut untuk mengetahui sungai mana yang terbaik untuk Anda "Ayung rafting vs telaga waja rafting". Namun jika masih belum yakin dengan pilihan Anda, jangan ragu untuk menghubungi kami.

3. Apakah arung jeram aman untuk anak-anak?

Ya, semua tempat arung jeram di Bali aman untuk anak usia 6 tahun.

4. Apakah peserta harus bisa berenang?

Keterampilan berenang tidak diperlukan, rafting di Bali aman untuk semua kalangan bahkan untuk pemula yang tidak bisa berenang. Setiap peserta akan diberi lifejacket dan ditemani seorang guide setiap boatnya.

5. Apakah Penyandang Cacat dapat mengikuti Arung Jeram?

Demi keamanan, kondisi cacat penuh (kedua kaki) tidak diperbolehkan mengikuti arung jeram. Kecuali jika hanya satu kaki.

6. Dapatkah saya membayar dengan kartu kredit di lokasi?

Ya, kami menerima pembayaran dengan kartu kredit untuk arung jeram sungai Ayung dan sungai Melangit. Tapi tidak untuk arung jeram sungai Telaga Waja, Jadi mohon sediakan uang tunai untuk melakukan pembayaran, bisa dalam USD atau Rp.

7. Apa yang terjadi jika hujan?

Arung jeram tidak akan terpengaruh hujan, dan lebih asyik lagi jika dilakukan saat hujan. Kecuali jika hujan deras yang berpotensi membahayakan peserta, dan jika itu terjadi kami akan membatalkan dan mengembalikan uang Anda 100% atau Anda dapat mengubahnya di hari lain.